10 Rekomendasi Setelan Kondangan Wanita Simple
Kondangan identik dengan pakaian formal seperti kebaya dan batik. Namun, tak ada salahnya jika ingin mengenakan pakaian yang simple dan anti ribet untuk kondangan. Tentunya sah-sah saja jika memakai pakaian dengan konsep yang simple sepanjang opsi pakaian yang kamu gunakan masih tetap rapi, sopan, dan enak dilihat. Terdapat beberapa pilihan style kondangan dengan celana, rok, dan dress yang bisa kamu kombinasikan dengan berbagai model pakaian yang mudah di cari. Berikut merupakan 10 rekomendasi setelan kondangan wanita simple yang bisa menginspirasimu.
10 Rekomendasi Setelan Kondangan Wanita Simple
1. Tunik
Kamu bisa memakai tunik dengan warna yang kamu suka dan padukan dengan celana panjang katun. Setelan tersebut membuat penampilanmu terlihat simple pada acara kondangan.
2. Outer Rajut dan Flare Skirt Putih
Rok flare skirt warna putih yang dipadankan dengan outer rajut panjang warna hijau tua menambah kesan yang simple nan elegant. Kamu juga bisa menggunakan dalaman blouse atau t-shirt putih agar semakin pas.
3. One Set
One Set bisa menjadi pilihan jika ingin tampil simple dan ga ribet karena tidak perlu mix and match berbagai style pakaian. Walaupun terkesan sederhana namun tetap menambah kesan formal saat kondangan. Kamu bisa menggunakan sepatu sneakers dan dan clutch kecil agar semakin chic.
4. Blouse dan Celana Jeans
Celana jeans biru muda dan blouse lengan panjang warna putih merupakan perpaduan yang minimalist dan simple. Supaya penampilanmu semakin stylish, tambahkan ikat pinggang warna kulit dan tas yang senada dengan warna blouse atau bisa juga warna hitam yang netral.
5. Cape Blazer Putih
Mengkombinasikan celana kulot dengan coat warna putih juga bisa menjadi pilihan. Untuk bagian inner kamu bisa menggunakan manset hitam serta hijab warna hitam agar semakin stylish.
Setelan Kondangan Anti Ribet
6. Dress Kimono
Memakai dress kimono bawah lutut ke kondangan juga bisa menjadi pilihan simple yang akan membuat penampilanmu semakin menawan dan anggun. Pasangkan dengan high heels warna netral dan aksesoris lainnya.
7. Outer Lengan Panjang
Outer lengan panjang dengan model drape yang simple akan menambah kesan resmi dan vintage saat kondangan. Kamu bisa mix and match dengan rok dan inner warna netral.
8. Atasan Salur Balon
Kenakan celana jeans dengan atasan salur model balon sehingga penampilanmu kasual dan stylish di acara pernikahan.
9. Maxi Dress
Kamu bisa mengenakan maxi dress dengan aksen ikat tali di bagian samping sehingga tubuh terlihat tinggi dan langsing. Pilih saja warna trendy seperti maroon, cream, mocca, dusty pink, putih, serta jangan lupa kenakan high heels agar semakin cantik & anggun.
10. Midi Dress
Midi dress juga bisa menjadi pilihan jika tidak ingin mengenakan long dress. Kamu bisa memilih midi dress dengan model wrap dress yang simple dan minimalis. Padukan dengan high heels dan tas selempang kecil.
class="kk-star-ratings kksr-valign-bottom kksr-align-center kksr-disabled"
data-id="94954"
data-slug="">
5
/
5
(
1
vote
)